OM SWASTYASTU * SELAMAT DATANG DI SASTRA AGAMA INI * SEMOGA SEMUA INFORMASI YANG DISAJIKAN DI SASTRA AGAMA BERGUNA BUAT SAUDARA DAN SAUDARI * SAHABAT DAN REKAN SEMUA * ARTIKEL YANG TERSAJI DISINI MERUPAKAN REFERENSI DARI BERBAGAI SUMBER YANG TERPERCAYA * TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA
bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online

Lontar Tentang Arsitektur Bali

Beberapa naskah lontar yang memuat tentang arsitektur Bali sebagai representasi peradaban kehidupanseni budaya dalam cipta dan rasa yang meliputi bangunan atau tempat suci keagamaan dan bangunan rumah adat yang dalam arsitektur lokal Bali disebutkan hendaknya dapat beradaptasi dengan kondisi alam lingkungan dan nilai-nilai cultural setempat sehingga asri dan nyaman.
  • Lontar “Keputusan Sang Hyang Anala” memuat secara rinci mengenai 
    • cara memilih tanah, jenis tanah, tata ruang halaman, prosedur membangun 
    • hingga upacara yang berhubungan dengan nyakap palemahan dan melaspas bangunan.
  • Lontar Asta Dewa dan Asta Kosala Kosali, selain bahan-bahan atau ramuannya (seperti kayu, ijuk, ambengan, alang-alang, batu alam, bata, dll.)
  • Lontar Janantaka, khusus mengulas tentang klasifikasi kayu yang hendak digunakan untuk rumah maupun bangunan-bangunan suci seperti halnya : 
  • Lontar Asta Dewa, Asta Kosala-Kosali, dan Lontar Wiswakarma, yang mengulas tentang keprofesian undagi
  • Lontar Asta Patah yang terkait dengan ukuran dan jarak tiang bangunan.
  • Lontar Swakarma perihal tata cara menebang kayu / taru
  • Lontar Padmabhumi yang menyangkut sejarah lokasi pura di Bali berlandaskan pengider-ideran pada bhuana agung.
  • Lontar tentang Sikuting Umah, berhubungan dengan pengukuran bangunan perumahan.
  • Lontar Bhuana Kretih, terkait upacara yadnya-upacara dalam proses mendirikan bangunan sejak awal hingga selesai.
  • Lontar Dewa Tatwa yang mengulas jenis-jenis yadnya atau pedagingan untuk masing-masing palinggih dan jenis-jenis upacara pamelaspas.
  • dll
    Kesantunan berkarya arsitektur di Bali sebagai bingkai kejujuran, transparansi pengutaraan dan penciptaan ruang-ruang yang beretika dalam format nalar dan cita rasa yang kreatif hendaknya semakin berkembang, mengakar dan dilestarikan sebagai warisan budaya luhur dalam setiap zaman peradaban.


    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Sekar Madya